Telkom Bangun Kepedulian Ekologis Melalui Program Penanaman Mangrove di Sumut
Aksi tanam 5.000 bibit mangrove yang digelar Telkom di Deli Serdang bukan hanya bagian dari program ESG, tetapi juga bentuk edukasi dan advokasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.
“Program ini selaras dengan SDG 13 tentang Aksi Iklim, SDG 14 tentang Ekosistem Lautan, dan SDG 15 tentang Ekosistem Daratan,” kata Dwi Pratomo Juniarto dalam sambutannya.
Kegiatan ini juga menciptakan ruang edukasi bagi masyarakat untuk memahami manfaat mangrove dalam menyerap karbon dan menahan abrasi pantai. Warga pun antusias menyambut aksi ini, seperti yang diungkapkan oleh Kepala Desa Tanjung Rejo, Selamet, “Penanaman 5.000 bibit mangrove ini sangat berarti bagi kami.”
Kegiatan ini menjadi bukti bahwa korporasi seperti Telkom mampu menjadi motor penggerak perubahan dengan aksi nyata yang berkelanjutan.
Post Comment