Pemanfaatan Teknologi GIS oleh Telkom Jadi Game Changer dalam Proyek Reboisasi
Geographic Information System (GIS) menjadi alat utama yang digunakan Telkom untuk mengelola dan memantau pelaksanaan program reboisasi di enam provinsi sepanjang 2024. Teknologi ini memungkinkan pemantauan pertumbuhan pohon secara real-time dan memberikan data yang akurat dalam perencanaan lanjutan.
“Adapun program ini merupakan hasil inovasi di bidang pelestarian lingkungan dengan mengintegrasikan reboisasi dengan kecanggihan teknologi digital. Salah satunya dengan cara pengawasan lahan yang sudah ditanami melalui penggunaan teknologi Geographic Information System (GIS),” kata Telkom dalam siaran resminya.
Dengan menanam 102.400 bibit di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Bali, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Selatan, Telkom tak hanya menghadirkan penanaman massal, tetapi juga pengelolaan berbasis data yang modern dan adaptif.
GIS memungkinkan Telkom untuk mendeteksi daerah yang memerlukan perhatian lebih, sekaligus menjadi alat evaluasi efektivitas program. Hal ini menjadi standar baru dalam pelaksanaan proyek reboisasi di Indonesia, yang selama ini masih dilakukan secara manual dan tidak sistematis.
Post Comment