Digiland Run 2025 Jadi Pemacu Digitalisasi Event Olahraga di Indonesia

Telkom melalui Digiland Run 2025 membuktikan bahwa digitalisasi bisa diimplementasikan secara maksimal dalam penyelenggaraan event olahraga. Mulai dari sistem tiket online, integrasi dengan aplikasi MyTelkomsel, hingga bonus kuota internet, semua menunjukkan bahwa olahraga dan teknologi bisa berjalan beriringan.

“Bagi kami, pencapaian ini bukan hanya pengakuan internasional, namun juga tanggung jawab. Ini tentu menjadi dorongan bagi kami untuk terus menjaga standar penyelenggaraan Digiland Run,” kata VP Corporate Communication Telkom, Andri Herawan Sasoko.

Keberhasilan ini diharapkan menjadi contoh bagi event-event olahraga lainnya di Indonesia untuk mulai mengadopsi teknologi digital, demi meningkatkan efisiensi, kenyamanan peserta, dan jangkauan promosi yang lebih luas.

Post Comment