Fixed-Mobile Convergence (FMC) Telkomsel Tunjukkan Efektivitas, Penetrasi Naik ke 57%
Strategi Fixed-Mobile Convergence (FMC) yang diterapkan Telkom dan Telkomsel membuahkan hasil positif sepanjang 2024. Dengan selesainya integrasi One-Billing, pelanggan kini dapat menikmati kemudahan layanan terintegrasi antara fixed broadband dan mobile.
“Hingga Desember 2024, penetrasi konvergensi atau total pelanggan seluler dan fixed broadband yang kini terintegrasi meningkat menjadi 57% dari sebelumnya 53% pada kuartal III 2024,” jelas Telkom.
Peningkatan ini menunjukkan bahwa strategi bundling layanan digital diterima dengan baik oleh pasar. FMC tidak hanya memberikan kemudahan bagi pelanggan, tetapi juga memperkuat posisi Telkomsel dalam meningkatkan pendapatan berulang (recurring revenue) dan loyalitas pelanggan.
Dengan semakin banyaknya pelanggan yang beralih ke layanan konvergensi, Telkomsel siap menghadirkan inovasi baru yang mendukung kebutuhan digital masyarakat Indonesia.
Post Comment