Telkom Jadikan Mangrove Tanjung Rejo sebagai Model Restorasi Ekosistem Nasional
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk menjadikan kegiatan penanaman 5.000 bibit mangrove di Desa Tanjung Rejo, Kabupaten Deli Serdang, sebagai proyek percontohan nasional dalam upaya restorasi ekosistem pesisir. Melalui Telkom Regional 1, perusahaan membuktikan bahwa restorasi lingkungan bisa dilakukan secara partisipatif dan berkelanjutan.
Dalam sambutannya, EVP Telkom Regional 1, Dwi Pratomo Juniarto mengatakan, “Kami percaya bahwa melestarikan hutan mangrove bukan hanya tanggung jawab kita bersama, tetapi juga investasi untuk masa depan yang lebih baik.”
Program ini telah menarik perhatian dari pemerintah daerah, termasuk Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Deli Serdang. Elinasari Nasution menyampaikan, “Kegiatan ini menunjukkan kepedulian nyata Telkom terhadap lingkungan sekaligus mendukung pembangunan berkelanjutan di Deli Serdang.”
Selamet, Kepala Desa Tanjung Rejo, menyatakan bahwa proyek ini membawa perubahan positif bagi desanya. “Penanaman 5.000 bibit mangrove ini sangat berarti bagi kami.”
Post Comment