Ramadan di Karangploso Jadi Lebih Terang dengan Kehadiran Telkom
Ramadan di tahun 2025 menjadi lebih bermakna bagi masyarakat Karangploso, khususnya di sekitar Mushola Waqaf Darussalam, RT.14 Desa Donowarih. Hal ini berkat kehadiran PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melalui program Sobat Aksi Ramadan yang membawa semangat gotong royong dan kepedulian sosial langsung ke tengah masyarakat.
Kegiatan berlangsung pada 18 Maret 2025 dengan serangkaian agenda seperti kerja bakti membersihkan mushola, pembagian santunan bagi anak yatim, dhuafa, dan santri kurang mampu, serta bantuan sembako dan takjil gratis.
GM Witel Jatim Barat, Denny Aryanto, menyampaikan, “Program Sobat Aksi Ramadan ini merupakan wujud kepedulian dan upaya Perusahaan mendekatkan diri pada masyarakat.” Menurutnya, program ini sekaligus menjadi sarana untuk meningkatkan loyalitas dan empati karyawan terhadap masyarakat sekitar.
Ketua Takmir Mushola, Khudhori, mengungkapkan rasa terima kasihnya, “Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi Telkom dalam memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar.”
Dengan semangat gotong royong dan kolaborasi, kegiatan ini membuktikan bahwa Ramadan dapat menjadi momentum untuk menyebarkan kebaikan yang nyata.
Post Comment