Komitmen ESG Telkom Dibuktikan Lewat Konservasi Alam di Deli Serdang
Sebagai bagian dari komitmen ESG, Telkom melalui Regional 1 melaksanakan program tanam 5.000 bibit mangrove di Desa Tanjung Rejo. Kegiatan ini menjadi simbol kepedulian Telkom terhadap ekosistem laut dan pesisir.
Dalam sambutannya, Dwi Pratomo Juniarto menyatakan, “Program ini selaras dengan SDG 13 tentang Aksi Iklim, SDG 14 tentang Ekosistem Lautan, dan SDG 15 tentang Ekosistem Daratan.”
Hadir pula Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Deli Serdang, Elinasari Nasution, yang menyebutkan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kontribusi nyata terhadap pembangunan daerah.
Sementara itu, warga yang diwakili oleh Kepala Desa, Selamet, menyambut baik inisiatif tersebut. “Penanaman 5.000 bibit mangrove ini sangat berarti bagi kami.”
Dengan pendekatan menyeluruh dan kolaboratif, Telkom tak hanya melakukan penanaman pohon, tetapi juga menanam harapan untuk masa depan yang lebih hijau.
Post Comment